Chenghoo.co
Home » Pengurus YHMCHI Kunjungi KH Marzuki Mustamar
Headline Peristiwa

Pengurus YHMCHI Kunjungi KH Marzuki Mustamar

Dari Kiri: Muljono (Divisi Ekonomi Pesantren Ahlus-Shofa Wal-Wafa), H.A Nurawi (Ketua YHMCHI), KH. Marzuki Mustamar, Suryawan, Haryono Ong

Surabaya (chenghoo.co) – Pengurus Yayasan Haji Muhammad Cheng Hoo Indonesia (YHMCHI) dan Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI), silaturahim ke kediaman KH Marzuki Mustamar di Pesantren Sabilul Rasyad, Gasek, Malang, Jawa Timu, Malang, Rabu (1/3/2023).

Kedatangan rombongan YHMCHI-PITI disambut putra KH. Marzuki Mustamar. Selain H. A Nurawi (Ketua YHMCHI) dan Haryono Ong (Ketua Takmir Masjid Cheng Hoo Surabaya), ikut serta adalah Muljono (Ketua Divisi Ekonomi Pesantren Ahlus Shafa wal-Wafa, Simoketawang, Wonoayu, Sidoarjo) dan Suryawan, SE. B. Med. M. Med (Wakil Ketua Konsil Kesehatan Tradisional).

Setelah kehadiran KH. Marzuki Mustamar, H. A. Nurawi menyampaikan tujuan kunjungan. Keduanya juga membicarakan program sosial di bulan Ramadhan nanti. “Jadi jika nanti, misalnya, ingin mengadakan pelatihan bagi santri, bisa kita persiapkan,” kata Nurawi.

Dalam kesempatan tersebut, KH. Marzuki Mustamar juga berpesan agar YHMCHI-PITI tetap membaur, jangan pernah bersikap elitis, serta menjaga ciri khasnya sebagai muslim Tionghoa dengan segala unsur kebudayaan yang melekat.

“Yaitu, Islam dengan wajah dan ciri khas ketionghoa-annya,” kata Ketua PWNU Jatim itu. Tamam Malaka.

Related posts

Puti Kunjungi Masjid Cheng Hoo

chenghoo1

Ratusan Penyandang Disabilitas Mendapatkan Bantuan di Hari Disabilitas Internasional

chenghoo1

Muskerwil PWNU Jatim di Nganjuk, Usung Semangat Kembali ke Pesantren

chenghoo1