Chenghoo.co
Home » Akupuntur di Kogartap III/Surabaya Disambut Antusias
Headline Peristiwa

Akupuntur di Kogartap III/Surabaya Disambut Antusias

Kolonel Inf. Tarmuji (dua dari kanan) dan H.A. Nurawi(tiga dari kanan) serta Ustad Hasan (paling kiri) meninjau pelaksanaan acara tersebut

SURABAYA (chenghoo.co)-Yayasan Haji Muhammad Cheng Hoo Indonesia (YHMCHI), PITI Jatim, Perkumpulan Pengobat Tradisional Interkontinental Indonesia, Universitas Katolik Darma Cendika – Surabaya,
Perkumpulan Naturopatis Indonesia dan Institut Ilmu Kesehatan Bhakti Wiyata, Kediri menggelar Bhakti Sosial (Baksos) dengan menggelar pengobatan akupuntur kepada prajurit beserta keluarganya, Kamis (6/10/2022). Gelaran pengobatan ini mendapat sambutan antusias.

Sejumlah prajurit yang mengalami keluhan kesehatan, merasa puas dengan pengobatan tersebut. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Cheng Hoo yang telah menggelar Baksos pengobatan akupuntur ini. Ini sungguh bermanfat bagi kekuarga besar TNI. Terutama bagi anggota yang ada masalah dengan kesehatannya,” kata Kolonel Inf. Tarmuji, S. Ag, Asmin KOGARTAP III / Surabaya.

Dia mengatakan, acara yang digelar dalam rangka memperingati HUT TNI Ke-77 diharapkan melahirkan hal-hal positif bagi anggota. “Kerjasama ini merupakan salah satu bentuk kebersamaan dalam hal kesehatan. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih,” katanya.

H.A. Nurawi, Ketua Umum YHMCHi mengatakan, acara Baksos ini diharapkan bukan yang terakhir, tetapi kami akan terus bekerjasama dengan TNI untuk menggelar acara serupa ke depannya. “Dengan acara ini, kami berharap pula agar TNI semakin kuat dan sehat,” kata Awi.

Sementara itu, Suryawan, SE., B. Med., M. Med, Ketua Perkumpulan Naturopatis Indonesia1 DPD Jatim, mengatakan, rata-rata peserta terapi mengalami keluhan nyeri pinggang, sakit kepala, kolesterol, darah tinggi.

“Untuk keperluan Baksos pengobatan akupuntur ini, kami menurunkan sebanyak 13 praktisi,” katanya.

Salah seorang peserta terapi akupuntur Kapten1 Laut (T)Helmi Irawan, Kasubsi min Intel SoPs Kogartap III/Surabaya mengatakan, sebelumnya, ia merasa badan kaku-kaku, setelah sebelumnya melakukan olahraga. Karena itu, ia memutuskan untuk ikut terapi akupuntur.

“Urat-urat saya, rasanya kaku semua. Badan pegal-pegal. Alhamdulillah, selepas akupunktur, badan saya menjadi jauh lebih segar dan enteng,” katanya. Erfandi, Tamam

Related posts

YHMCHI-PITI Silaturrahim ke Kogartap III/Surabaya

chenghoo1

Pengobatan Gratis Cheng Hoo Diminati Masyarakat

chenghoo1

Keberagaman Merupakan Anugerah yang Harus Disyukuri

chenghoo1