Chenghoo.co
Home » Pimpin Penyaluran Paket Bantuan, Walikota Surabaya Mulai Berjalannya Proses Kampung Madani
Gaya Hidup Headline Peristiwa

Pimpin Penyaluran Paket Bantuan, Walikota Surabaya Mulai Berjalannya Proses Kampung Madani

Eri Cahyadi, Walikota Surabaya (dua dari kiri), meninjau pembagian paket sembako

SURABAYA (Chenghoo.co)-Setelah penyerahan bantuan sembako sebanyak 2000 paket oleh Yayasan Bakti Persatuan (YBP), Paguyuban Masyarakat Tionghoa Surabaya!PMTS) dan Perkumpulan Pengusaha Indonesia Tionghoa (Perpit) pada Jumat (22/3/2024) lalu, Eri Cahyadi, Walikota Surabaya, memimpin langsung penyerahan paket sembako tersebut untuk disalurkan kepada warga miskin di 31 kecamatan kota Surabaya.

Penyerahan paket tersebut diawali secara simbolis di dua lokasi, yaitu di Balai RW 8 Kelurahan Bongkaran, Kecamatan Pabean Cantian, Surabaya, dan Balai RW 10 Kelurahan Ujung, Kecamatan Semampir dan, Senin (25/3)2024).

Lebih lanjut, Eri Cahyadi menjelaskan, di samping 2000 paket sembako tersebut, juga ada bantuan tunai berupa zakat maal dari Hj. Siti Fatimah untuk 1000 warga dan dari Baznas kota Surabaya untuk 4000 warga.

“Seperti apa penyalurannya? Pertama-tama akan kita berikan pada warga level termiskin. Baru nanti level di atasnya dan diatasnya,” katanya di sela penyerahan paket sembako didampingi jajaran dari YBP, PMTS dan Perpit.

Eri Cahyadi menambahkan, penyaluran paket bantuan yang dilakukan secara serentak untuk warga miskin di 31 kecamatan di Surabaya tersebut, merupakan bagian dari cikal bakal kampung Madani yang selama ini dikembangkan Pemkot Surabaya.

“Jadi ini gagasan Kampung Madani sudah berjalan mulai hari ini. Yang prinsipnya adalah pihak yang mampu membantu yang tidak mampu. Yang tidak mampu menghormati yang mampu. Kampung yang makmur bantu yang masih belum makmur. Dan kita sudah mengetahui mana warga yang benar-benar tidak mampu dan yang mampu di setiap RT-RW. Semuanya sudah terdata,” katanya.

Eri kemudian menyampaikan rasa terima kasihnya kepada YBP, PMTS, Perpit dan semua pihak yang memberikan bantuan dalam upaya mengentaskan kemiskinan di Surabaya.

“Bagaimana pun, kota Surabaya tidak bisa dibangun kekuasaan semata, Surabaya tidak bisa dibangun dengan siapa yang lebih kuat dan siapa yang lebih lemah. Namun, Surabaya dibangun dengan rasa gotong royong dan cinta kasih. Semuanya akan tercermin dari Kampung Madani itu nanti,” katanya. Tamam Malaka.

Related posts

Matahari Sakti, Widaya Inti Plasma, dan Cheng Hoo Salurkan Bantuan ke Ribuan Warga Surabaya

chenghoo1

Kerja Sama Akademi Akupuntur Surabaya, YHMCHI-PITI Gelar Baksos Pengobatan Gratis di Kelurahan Ketabang

chenghoo1

Trekkers Berbagi Sembako di Masjid Cheng Hoo Surabaya

chenghoo1