Chenghoo.co
Home » Konjen RRT Serahkan 500 Paket Sembako Melalui PWM Jatim
Dunia Islam Headline

Konjen RRT Serahkan 500 Paket Sembako Melalui PWM Jatim

SURABAYA (chenghoo.co)-Konsulat Jenderal (Konjen) RRT di Surabaya membagikan 500 paket sembako. Paket sembako tersebut penyebarannya melalui Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim. Secara simbolik bantuan sembako tersebut diserahkan, Jumat (14/4/2023).

Xu Yong, Konjen RRT Surabaya dalam sambutannya mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa bagi umat muslim. Bantuan sembako ini diharapkan dapat membantu masyarakat menjelang Idul Fitri. “Semoga kerjasama ini terus berlanjut dimasa-masa mendatang, sehingga persahaban keduanya semakin erat,” katanya.

Dikatakan, sejarah persahabatan antara RRT dengan indonesia sangat lama. China merupakan mitra dagang Indonesia terbesar dengan nilai perdagangan sekitar 150 miliar dolar AS. “Kami yakin hubungan kedua negara ini akan terus meningkat. Sementara Konsul terus bekerja sama dengan kaun muslim, terutama dalam membantu rakyat kurang mampu. Kami datang dan menyampaikan bantuan untuk terus memupuk persahabatan dengan
Muhammadiyah yang merupakan organisasi penting di Indonesia,” katanya.

Sementara itu, Ketua PWM Jatim, Dr.dr. Sukadiono MM mengucapkan selamat kepada tamunya. PWM Jatim mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Selanjutnya bantuan sembako ini akan kami salurkan secepatnya kepada yang membutuhkan. Semoga pertemuan kali semakin mempererat keduanya,” katanya.

Pada acara tersebut juga di hadiri oleh H.A. Nurawi, Ketua Perkumpulan Masyarakat Tionghoa Surabaya (PMTS) dan Edwin Suryajaya dari Yayasan Haji Muhammad Cheng Hoo Indonesia (YHMVHI). ( Erfandi Putra)

Related posts

Ramadhan, Konjen RRT bersama Cheng Hoo Blusukan Serahkan Sembako

chenghoo1

Konjen RRT di Surabaya Salurkan 500 Bingkisan pada Anak yatim – Dhuafa

chenghoo1

Bahas Isu Muslim Uighur, YMHCI-PITI Mediasi PWNU Jatim dengan Konjen RRT

chenghoo1