Chenghoo.co
Home » Jemaah Haji Talang Mas 2006 Surabaya Terus Jalin Silaturrahim
Gaya Hidup Haji & Umroh

Jemaah Haji Talang Mas 2006 Surabaya Terus Jalin Silaturrahim

Sejumlah jemaah haji Talang Mas 2006 berpose bersama seusai acara

SIDOARJO (chenghoo.co) – Sebanyak 22 jemaah haji Talang Mas Tahun 2006 Kloter 87 Surabaya, kembali menjalin tali silaturrahim, Minggu (22/1/2023). Kali ini berlangsung di kediaman keluarga H. Erfandi Putra. Pada acara tersebut diisi dengan tahlil serta ceramah agama.

Tahlil dipimpin oleh H. Ainur Rofiq. Sementara ceramah agama dan doa oleh KH. Chomaidi Choiron. “Menjalin silaturrahim itu memang dianjurkan agama Islam. Dengan harapan kita terus memupuk tali persaudaraan. Saya cukup bahagia sekali, karena jemaah haji Talang Emas hingga saat ini tak putus melakukan pertemuan. Ini jarang terjadi,” kata KH Chomaidi mengawali ceramahnya.

Pembimbing haji ini selanjutnya mengatakan, kita harus bersyukur telah diberikan nikmat oleh Allah. Syukur nikmat seperti panjang umur, sehingga kita dapat menjalin silaturrahim seperti sekarang ini. “Kedatangan kita di majelis ini merupakan nikmat kesempatan. Kita tak mungkin bisa hadir bila tak diberi nikmat kesempatan oleh Allah,” katanya KH. Chomaidi yang pada 2006 bertindak sebagai pembimbing haji di jemaah ini.

Soal kata Insya Allah, KH Chomaidi mengatakan, kalau tidak menepati, katakanlah tidak bisa hadir pada acara ini, meski waktu diundang mengatakan Insya Allah hadir, tidaklah berdosa. Mungkin mereka itu ada acara yang lebih penting. “Saya hanya berharap agar pertemuan seperti ini terus dilanjutkan,” katanya.

KH. Chomaidi Choiron

Lebih lanjut KH. Chomaidi mengatakan, Senin (23/1/2023) besok tepat 1 Rajab. Bulan Rajab adalah bulan yang dimulyakan Allah. Karena itu, mari kita perbanyak beribadah seperti yang dituntunkan Nabi Muhammad. “Silahkan berpuasa sunnah. Wiritan hingga amalan lainnya,” katanya.

Sementara itu Ketua Alumni Haji Talang Mas 2006 Surabaya H. Ardi mengatakan, kita akan terus menjalin silaturrahim. Bulan depan (Februari 2023) pertemuan akan dilaksanakan di kediaman H. Abbas. (Fan)

Related posts

Reuni Haji Talang Mas Disambut Antusias Anggota

chenghoo1

Silaturrahim Alumni Jemaah Haji Talang Emas Berlangsung Khidmat

chenghoo1

Jemaah Haji Talang Emas, Peringati Maulid Nabi di Rungkut Jaya

chenghoo1